Sabtu, 25 Juni 2011

SATE PARU MANIS

Agar paru tidak amis, dapat direbus dulu dengan daun salam, jahe, dan serai yang dimemarkan.


bahan:
500 gram paru rebus, dipotong-potong 2x2x2 cm
3 sendok makan kecap manis
750 ml air kelapa
15 buah tusuk sate
1 sendok makan minyak goreng

bumbu halus:
4 sendok teh ketumbar
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
3 cm lengkuas
1 sendok teh pala bubuk
1/2 sendok makan garam
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan gula merah

Cara membuat:
  1. Aduk paru, kecap manis, dan bumbu halus sampai rata. Remas-remas.
  2. Tambahkan air kelapa. Masak sampai meresap. Masukkan minyak goreng. Aduk rata.
  3. Tusuk-tusuk di tusuk sate.
  4. Bakar sate di dalam pan yang sudah dipanaskan sampai kecokelatan.
Untuk 15 buah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar