Minggu, 03 Mei 2015

Hong Kong Style Egg Waffle Recipe

CRISPY WAFFLE


Membuat isi setelah semua wafel matang.
 


Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
300 gram tepung terigu protein sedang
90 gram tepung maizena
1 sendok teh garam
1 1/2 sendok teh baking powder
1/2 sendok teh soda kue
500 ml susu cair
1 sendok teh cuka
100 ml minyak goreng
3 kuning telur
3 putih telur
30 gram gula tepung

Bahan Isi:
30 gram mentega
50 ml krim kental
150 gram dark cooking chocolate
50 gram selai kacang chunky

Cara Pengolahan :
  1. Campur bahan kering sambil diayak. Sisihkan.
  2. Campur susu cair, cuka, minyak, dan kuning telur. Aduk rata. Tuang ke campuran bahan kering sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan. Sisihkan.
  3. Kocok putih telur sampai setengah mengembang. Tambahkan gula tepung. Kocok sampai mengembang.
  4. Tuang sedikit demi sedikit ke campuran nomor 2 sambil diaduk perlahan.
  5. Panaskan cetakan wafel kotak yang dioles margarin. Tuang adonan ke dalamnya. Tutup dan biarkan sampai matang.
  6. Isi, panaska mentega dan krim kental sambil diaduk. Masukkan dark cooking chocolate dan selai kacang. Aduk sampai cokelat larut.
  7. Oles bagian atas wafel dengan isi. Tutup dengan wafel lain. Sajikan dengan taburan gula tepung.
Untuk 7 porsi

WAFEL SAUS COKELAT


Kalau tak punya krim, saus boleh dibuat tanpa krim. Namun tentu saja rasanya tak seenak yang menggunakan krim.
Saat belum menuangkan adonan ke dalam cetakan harus pas betul. Terlalu penuh, adonan akan meluap. Terlalu sedikit, wafel tidak akan bercorak. Selamat mencoba.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
280 gram tepung terigu protein sedang
1/2 sendok teh baking powder
2 butir telur
2 sendok makan gula pasir
425 ml susu cair
50 gram margarin cair
1/2 sendok teh garam

Bahan Saus:
400 ml susu cair
30 gram cokelat bubuk
1 1/2 sendok makan tepung maizena
100 gram gula pasir
1 kuning telur
50 ml krim kental

Cara Pengolahan :
  1. Ayak tepung terigu dan baking powder.
  2. Kocok telur dan gula sampai larut. Tambahkan susu cair. Kocok rata.
  3. Tuang sedikit – sedikit ke dalam ayakan tepung sambil diaduk sampai licin.
  4. Tambahkan margarin dan garam. Aduk rata.
  5. Tuang ke cetakan wafel listrik yang sudah dipanaskan dan dioles sedikit margarin. Tutup cetakan dan biarkan matang.
  6. Saus, rebus semua bahan kecuali krim dan kuning telur sambil diaduk sampai meletup-letup. Tambahkan campuran krim dan telur. Masak sampai meletup-letup lagi. Angkat.
  7. Sajikan wafel dengan sausnya.
Untuk 9 buah