Rabu, 08 Juni 2011

Kare Daging

Kare komplit


Kare Daging
.
Bahan:
  • 200 gram tetelan, rebus dan potong-potong
  • 600 ml kaldu
  • 200 gram kentang bulat, rebus dan kupas
  • 200 gram wortel, potong serong tipis
  • 100 gram buncis potong 2 cm
  • 2 buah cabai hijau, potong serong tipis
  • 100 gram jamur kancing
  • 1 tangkai serai, dimemarkan
  • 5 lembar daun jeruk
  • 500 ml santan
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Bumbu halus:
  • 8 butir bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 1 potong kecil terasi
Cara membuat:
  1. Tumis bumbu halus bersama serai, cabai hijau, daun jeruk hingga harum.
  2. Tambahkan tetelan. Aduk sampai berubah warna.
  3. Masukkan kentang, wortel, buncis, dan jamur kancing. Tuangkan kaldu.
  4. Setelah mendidih, tambahkan santan, garam, dan merica.
  5. Masak sambil diaduk hingga bumbu meresap.
Untuk 6 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar