Kamis, 28 April 2011

Tips Mengolah Daging Sapi untuk Sate


Resep



Siapa yang tidak kenal sate ?.  Bagi keluarga di Indonesia, berbagai jenis sate sering kali hadir menemani santap siang maupun malam . Sate juga banyak ditawarkan di restoran, kafe, hingga para penjaja gerobak dorong dan pikul.  Sate sebenarnya termasuk jenis olahan daging yang mudah dibuat. Jika menggunakan bahan dari daging sapi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu :
  • Gunakan daging has dalam, agar mendapatkan sate daging sapi yang empuk.
  • Jika menggunakan jenis potongan daging sapi yang lain, ada beberapa cara yang  dapat dilakukan agar daging sapi lebih empuk, bisa dengan menambahkan baking powder ke dalam bumbu rendaman, membungkusnya dengan daun papaya, atau parutan nanas. Cara terakhir ini memberi sensasi rasa segar pada sate sapi.
  • Kemudian rendam daging sapi di dalam bumbu semalaman agar bumbu meresap. Sebaiknya tambahkan sedikit minyak goreng dan madu, agar rasa daging lebih juicy.
  • Jika masih belum yakin dengan keempukan daging sapi, ungkep dulu di dalam bumbu rendaman, kemudian bakar sate hanya untuk memunculkan aroma bakaran.
  • Untuk mendapatkan sate sapi yang lebih empuk lagi, bisa menggunakan daging sapi yang telah digiling. Bumbu dapat langsung ditambahkan pada adonan daging giling ini, dapat juga ditambahkan aneka rempah untuk memperkuat aromanya. Kemudian lilitkan adonan ini pada tusuk sate, dan bakar hingga matang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar