Bahan:
- 1 ekor ayam
- 240g chestnut
- 80g daun bawang
- irisan wortel secukupnya
- 6 buah jamur kayu
- 40g irisan jahe
- gula batu secukupnya
Perendam:
- ½ sdt sari jahe
- ½ sdt gula
- bubuk merica secukupnya
- 1 sdt garam
Pengental:
- 1 sdt tepung maizena
- 3 sdm air
Bumbu penyedap:
- ½ sdt kecap kental
- 1 sdt kecap encer
- ¼ sdt garam
- 2 cangkir air
Cara memasak:
- Cuci ayam dan potong-potong persegi, campur rata dengan bumbu perendam dan biarkan selama 1 jam. Celupkan potongan ayam ke dalam minyak hangat.
- Kuliti chestnut. Rendam jamur sampai lunak tangkainya dan iris. Campur rata irisan jamur dengan sedikit minyak dan tepung maizena. Cuci daun bawang dan potong memanjang.
- Panaskan 1 sdm minyak, tumis potongan jahe. Tambahkan potongan bawang dan irisan jamur, tumis sebentar.
- Didihkan chestnut selama 20 menit dengan bumbu penyedap, tambahkan jamur, ayam dan gula batu, didihkan lagi selama 10 menit dengan suhu rendah. Masukkan potongan wortel, tambahkan larutan tepung maizena, didihkan. Taburkan potongan daun bawang dan siap disajikan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar