Es kelapa biasa disuguhkan dengan sirup yang terbuat dari gula pasir. Padahal Gula Merah Cair justru memberi citarasa yang lebih kaya dan tidak monoton pada es kelapa kita.
bahan-bahan/bumbu-bumbu :
200 gram kelapa muda, dikeruk lebar
1 sendok teh selasih, direndam
200 gram cincau hijau, disendokkin
300 gram es serut
150 ml gula merah cair
bahan kuah santan:
500 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun pandan, disimpulkan
1/4 sendok teh garam
Cara Pengolahan :
- Rebus bahan kuah santan sambil diaduk sampai mendidih. Angkat dan dinginkan.
- Sajikan cincau hijau dengan kuah santan, kelapa muda, selasih, es serut, dan gula merah cair.
Untuk 4 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar