Cendol jeli bisa dibiarkan bening saja tanpa warna, atau dibuat lebih dari dua warna. Pilih warna yang kontras dengan gula merah cairnya agar kelihatan lebih menarik.
bahan-bahan/bumbu-bumbu :
bahan cendol jeli:
600 ml air
1 bungkus jeli instan
1/2 sendok teh agar-agar bubuk
15 tetes pewarna merah cabai
2 tetes pewarna hijau tua
bahan pelengkap:
2
150 ml gula merah cair
400 gram kelapa muda, dikeruk lebar
500 gram es serut
Cara Pengolahan :
- Cendol jeli: rebus air, jeli instan, dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih. Bagi dua adonan. Satu bagian adonan ditambahkan pewarna merah cabai. Sisanya ditambahkan pewarna hijau tua.
- Masing-masing tuang di loyang 22x22x4 cm tebalnya 1/2 cm. Bekukan.
- Potong-potong jeli sepanjang 5 cm. Sisihkan.
- Sajikan cendol jeli dengan gula merah cair dan pelengkap lainnya.
Untuk 5 porsi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar