Kamis, 14 Juni 2012

Tum Bebek

Tum Bebek

 
 
BAHAN:
3 sdm minyak sayur
50 ml air
100 ml santan kental dari ½ butir kelapa parut
500 g daging bebek tanpa tulang, potong ukuran 4 x 4 cm
1 sdm bawang goreng, siap pakai
1 sdm bawang putih goreng, siap pakai
10 buah cabai rawit merah
1 sdt garam
Daun pisang untuk membungkus
Bumbu, haluskan:
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
5 buah cabai merah besar
5 butir kemiri, goreng
2 cm kencur
2 cm jahe
2 cm lengkuas
1 sdm ketumbar butiran, sangrai
CARA MEMBUAT:
Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan air dan santan, masak hingga air dan santan mengental. Angkat, sisihkan.
Campur potongan daging bebek bersama bawang goreng, bawang putih goreng, bumbu tumis, cabai rawit merah, dan garam. Aduk rata.
Siapkan daun pisang. Masukkan 2 sdm bebek bersama bumbu,  bungkus bentuk tum, sematkan bagian atasnya dengan lidi.
Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang. Angkat. Sajikan.
untuk 6 porsi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar